UKURAN
BAHAN KAOSBahan Kaos yang kami gunakan dan diproduksi untuk pesanan anda adalah bahan kao COTTON COMBED dengan seri kualitas Cotton Combed 20s, Cotton Combed 30s. Kami menggunakan bahan kaos Cotton Combed, karena bahan ini merupakan bahan yang terbuat serat kapas alami dan proses pembuatannya menggunakan mesin pemintal yang khusus. Sehingga bahan Cotton Combed ini terlihat lebih rata karena serat benangnya yang sangat halus dan bahan yang kuat untuk kategori kaos.
Bahan Cotton Combed ini merupakan bahan yang sering dipakai oleh merek-merek import dan merek-merek produk lokal. Sehingga pada umumnya Distro-distro yang ada ditanah air indonesia ini banyak yang menggunakan Bahan Cotton Combed ini untuk produk mereka, baik dengan seri Cotton Combed 20s maupun dengan seri Cotton Combed 30s.
Secara umum Cotton Comed ini harganya lebih mahal jika dibandingkan dengan bahan katun biasa. Bahan cotton combed juga memiliki sifat tidak panas dan mudah menyerap keringat karena bahan baku dasarnya adalah serat kapas alami, sehingga sering digunakan sebagai bahan pakaian santai maupun pakaian olahraga. Kaos dengan bahan Cotton Combed sangat cocok digunakan di daerah beriklim tropis seperti di Indonesia karena sifatnya yang menyerap keringat. Oleh karena itu, dalam produksi kaos sablon kami menggunakan bahan andalan kami yaitu Cotton Combed.